Selamat Datang di Blog Campur Aduk

Sabtu, 02 November 2013

Tingkatkan kualitas sperma dengan wortel

Tingkatkan kualitas sperma dengan wortel

My Blog--Tak hanya memberikan manfaat bagi kesehatan penglihatan saja, nyatanya wortel juga dapat meningkatkan kualitas sperma.

Sebuah penelitian yang di lakukan di Harvard University ini menjelaskan bahwa kandungan beta karoten yang dikandung di dalam wortel akan meningkatkan antioksidan. Tubuh yang bebas dari paparan racun pun akan memproduksi kualitas sperma yang baik.

Lebih lanjut penelitian yang dilansir dari dailymail.co.uk ini mengatakan bahwa zat antioksidan akan menetralisir radikal bebas, zat yang akan merusak metabolisme dan membran sel serta DNA sperma. 

Oleh karena itu penelitian ini menganjurkan para pria untuk rajin mengonsumsi wortel karena wortel akan meningkatkan kualitas sperma hingga 8-10%.

Selain wortel, kualitas sperma pun dapat ditingkatkan dengan makanan yang mengandung asam lemak tak jenuh seperti omega 3 yang dapat ditemukan di daging ikan dan beberapa sayuran lainnya.
(sumber)

Tidak ada komentar: